Pelantikan Ketua Presidium PMKRI Cab. Toraja beserta jajaran DPC periode 2021/2023.
TORAJA UTARA, WEEKENDSULSEL || Ketua Presidium Pengurus Pusat PMKRI Sanctus Thomas Aquinas, Benidiktus papa, resmi melantik Frenly sampe be'tu sebagai Ketua Presidium PMKRI Cab. Toraja beserta jajaran DPC periode 2021/2023, di Aula Kantor Bupati Toraja Utara, Jumat (25/02/2022).
Imanuel selaku ketua Organising Committe, dalam laporannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua elemen yang telah ikut berpartisipasi baik materil maupun moril sehingga kegiatan pelantikan dan serah terima jabatan DPC PMKRI Cab. Toraja Tahun 2022 dapat berjalan dengan sukses.
Dalam kesempatan yang sama, Suprianto Randa Bunga' selaku ketua Presidium PMKRI Cabang Toraja Periode 2020/2021 menyampaikan Proficiat atas pelantikan DPC PMKRI Cab. Toraja periode 2021/2023.
"Selamat Menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam menjaga rumah besar perhimpunan," pesannya.
Sementara Frenly Sampe be'tu selaku Ketua Presidium PMKRI Cab. Toraja periode 2021/2023 menyampaikan tantangan merencanakan masa depan yang lebih baik bagi bumi Toraja.
Hadirnya rencana pemindahan ibukota baru Negara baru adalah pemicu aktual yang kini ada di depan mata. Dimasa depan, akan lebih banyak lagi tantangan peradaban yang akan kita hadapi, dan kita hanya bisa menghadapinya sebagai orang berbudaya Toraja," kata Frenly dalam Sambutannya.
Kegiatan Pelantikan dan Serah Terima jabatan PMKRI Cab. Toraja ini juga dirangkaikan dengan seminar nasional dengan mengangkat tema "Mendesain posisi Toraja dalam menyambut ibu kota baru".
Seminar nasional tersebut di moderatori oleh Suprianto Randa Bunga Selaku Ketua Presidium PMKRI Cab. Toraja periode 2020/2021 dan juga di hadir beberapa Narasumber yang berbicara dari berbagai sisi.
Penulis: Demianus