Iklan

Iklan TOP WS

Tiga Lumbung di Toraja Utara Roboh Diterjang Puting Beliung

Weekendsulsel
25 September 2021, September 25, 2021 WIB

Angin puting beliung tumbang lumbung di Lembang Lempo Kecamatan Sesean Suloara'.
WEEKENDSULSEL, TORAJA UTARA || Tiga Lumbung milik warga di Lembang Lempo, Kecamatan Sesean Suloara' tumbang diterjang angin puting beliung, peristiwa itu terjadi pada Sabtu (25/9/2021) sekitar pukul 16:00 wita.


Selain kerusakan bangunan yakni lumbung tongkonan milik Nek Sumbung, angin puting beliung itu juga mengakibatkan aliran listrik terganggu. 


Lumbung yang tumbang itu adalah milik tongkonan Nek Sumbung yang dihuni oleh keluarga Jonatan Sanda Lalong dan keluarga Marthen Pong Samma di Dusun Lempo, Lembang Lempo, Kecamatan Sesean Suloara', Toraja Utara.


"Cuma 3 lumbung ,1 lumbung 8 banganya (bahan baku pembuatan lumbung) dan 2 lumbung 6 banganya," ujar Kepala Lembang Lempo, Ardin allo Bua saat di konfirmasi media ini.

 

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Meski demikian, ditaksir kerugian materi mencapai ratusan juta rupiah.

 

Hingga berita ini diturunkan, informasi yang diperoleh, pihak-pihak terkait sementara mengumpulkan data untuk mengambil tindakan atas musibah tersebut.


Penulis: Albert Agus

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tiga Lumbung di Toraja Utara Roboh Diterjang Puting Beliung

Terkini

Iklan